Masuk Daftar
My Getplus

Tangan Dingin Eddie Van Halen di Balik Hit Michael Jackson

Keterlibatan Eddie Van Halen di lagu “Beat It” tak sekadar menambah cabikan solo gitar tapi juga membuatnya lebih gacor.

Oleh: Randy Wirayudha | 08 Mei 2024
Edward 'Eddie' Lodewijk Van Halen (kiri) & Michael Joseph Jackson dalam live performance lagu "Beat It" pada tur 1984 (michaeljackson.com)

SEJAK lepas dari grup band yang berisi para saudaranya, The Jackson 5, Michael Jackson mulai bersinar sebagai solois. Dari sekian karyanya, tembang “Beat It” yang rilis pada 1983 tak hanya melejitkan album keenamnya, Thriller, tapi juga jadi album paling laris hingga membuatnya mulai jadi ikon pop culture dunia.

Lagu “Beat It” yang diciptakan sang “Raja Pop” pada 1982 dan di-launching di bawah label Epic pada Hari Valentine 1983 itu punya komposisi musik yang unik –hasil aransemen gitaris rocker Eddie Van Halen– sekaligus punya makna tersendiri bagi Jackson. Di balik lirik dan beat hard rocknya, Jackson menyisipkan pesan untuk generasi muda di manapun yang rentan dengan kehidupan jalanan.

“Saya memang ingin menulis lagu, sejenis lagu yang akan saya beli jika saya ingin membeli sebuah lagu rock. Itu pendekatan saya dan saya ingin ingin anak-anak bisa menikmatinya, anak-anak sekolah hingga mahasiswa,” kata Jackson dikutip Majalah Ebony edisi Mei 1984.

Advertising
Advertising

Terkait proses produksinya, ada campur tangan produser Quincy Jones dalam menggaet keikutsertaan Eddie Van Halen tanpa bayaran sepeser pun selain sekadar imbalan berupa satu kerat bir. Sebelumnya iringan gitar dalam lagu itu sudah diisi gitars Toto Steve Lukather. Akan tetapi Jones menginginkan tambahan solo gitar dari Eddie Van Halen untuk memperkaya lagunya.

Baca juga: Freddie Mercury yang Tiada Dua

Segalanya bermula dari sambungan telepon Jones kepada Eddie. Awalnya Eddie mengira itu prank. Gegaranya saat itu jaringan teleponnya sedang buruk sampai Jones harus tiga kali melakukan panggilan telepon.

Menurut Michael Christopher dalam Van Halen: The Eruption and the Aftershock, jaringan yang buruk membuat Eddie menduga itu telepon iseng seorang penggemar yang entah dari mana mendapatkan nomornya. Eddie pun menutupnya. Pada panggilan telepon kedua, Eddie memaki sang penelepon berengsek. Baru pada ketiga kalinya bisa diklarifikasi oleh Jones dan meminta Eddie untuk menambah solo (gitar) untuk salah satu lagu Jackson.

Eddie sempat ragu. Terlebih jika setuju, itu artinya ia akan melanggar aturan bandnya untuk terlibat dalam rekaman musisi lain. Namun ia juga penasaran hingga akhirnya mau bertemu Jones dan Jackson untuk lebih dulu mendengarkan rekaman awal “Beat It”.

“Saya pikir mereka (para anggota band Van Halen) takkan tahu. Lagi pula siapa yang akan tahu bahwa saya terlibat dalam rekaman musisi kulit hitam?” kenang Eddie pada 1993 dikutip Christopher.

Produser Quincy Delight Jones Jr. (kanan) bersama Michael Jackson dalam Grammy Awards 1984 (grammy.com)

Setelah Jackson pamit sejenak untuk agenda lainnya, Eddie memperdalam rasa penasarannya. Jones mempersilakan Eddie untuk berkreasi sebebas-bebasnya.

“Saya mendengarkan lagu itu dan langsung mengatakan (pada Jones), apa boleh saya mengubah beberapa bagian? Lalu saya membicarakannya dengan penata musik dan mengatakan padanya, ‘OK, dari breakdown, potong bagian ini, lanjut ke bagian ini, pra-chorus, menuju chorus.’ Mungkin butuh 10 menit bagi penata musik mengubahnya. Selebihnya saya melakukan improvisasi dua solo,” tutur Eddie dalam kesempatan lain kala diwawancara CNN, 30 November 2012.

Begitulah kemudian Eddie mengaransemen ulang lagu “Beat It”. Termasuk juga beberapa chord dalam lagu agar solo gitarnya bisa dimainkan di kunci E.

“Saya baru selesai merekam improvisasi solo gitar kedua saat Michael kembali. Saya tidak tahu bagaimana dia akan bereaksi jadi saya memperingatkannya sebelum ia mendengarkannya. Saya bilang, ‘dengar, saya mengubah seksi tengah lagu Anda’,” tambahnya.

Baca juga: Eddie van Halen dan Teknik Tapping yang Manjakan Kuping

Situasi canggung sempat menaungi kedua musisi itu saat Jackson mendengarkan versi aransemen ulang sebagian lagunya. Eddie sendiri mengaku gugup dan khawatir para pengawal Jackson akan represif jika dianggap merusak lagunya.

“Setelah (Jackson) mendengarkan, ia pun bicara pada saya, ‘Wow, terima kasih banyak atas gairah Anda yang tak hanya sekadar menambah solo tapi juga benar-benar peduli pada lagunya dan membuatnya jadi lebih baik,’” papar Eddie.

Kala “Beat It” dirilis, tentu para anggota band Van Halen tak simpatik setelah mengetahui Eddie melanggar aturan band. Eddie mengenang, “menurut segenap band, manajer kami, dan orang lain, saya benar-benar bodoh. Saya melakukannya sebagai bantuan. Saya sadar apa yang saya lakukan. Saya tidak akan melakukannya kecuali saya menginginkannya.”

Terlepas dari itu, “sentuhan” Eddie, “Beat It” segera meroket ke puncak Billboard Amerika hingga sejumlah tangga lagu di Eropa –yakni Spanyol, Belgia, dan Belanda– sebagai hit nomor wahid. “Beat It” kemudian membuat Jackson menerima Grammy Awards 1984 untuk kategori rekaman terbaik dan penampilan vokal rock pria terbaik.

Baca juga: Balada Freddie Mercury dalam Bohemian Rhapsody

TAG

sejarah-lagu lagu musik musisi michael jackson van halen

ARTIKEL TERKAIT

Buya Hamka dan Musik Jhonny Iskandar dan Orkes Moral Jhonny Iskandar dan Dangdut Natal Riwayat Pedangdut Nyentrik Jhonny Iskandar Saat Michael Jackson Mendamaikan Gangster Bebuyutan Riwayat Jackson Record Ayah Fariz RM Lagu Ramadan yang Tak Termakan Zaman Eric Carmen dan "All By Myself" Komponis dari Betawi