Dengan dibukanya Cabang Jogyakarta tanggal 1 April 1950, ia ditunjuk sebagai pemimpin cabang tersebut hingga akhir tahun 1954. Pada awal tahun 1955 ia ditarik ke Kantor Pusat untuk menjabat Kepala Bagian C Kantor Direksi yang mengurusi penerangan dan propaganda. Karena kurangnya tenaga Indonesia, ia merangkap jabatan Kepala Biro A dan C tahun 1956 sebelum memangku jabatan direktur pada 1963-1964.