Masuk Daftar
My Getplus

Piala Dunia yang Tak Diakui

Di tengah prahara Perang Dunia II, muncul klaim gelaran final Piala Dunia. Dimenangi Swedia tapi tak diakui FIFA.

Oleh: Randy Wirayudha | 06 Jul 2018
Laga Jerman vs Swedia yang diklaim sebagai final Piala Dunia 1942 namun tak diakui FIFA (Foto: Narodowe Archiwum Cyfrowe)

ENAM dekade silam, Swedia menggoreskan tinta prestasi tertinggi, sebagai finalis Piala Dunia (1958). Kini jalan untuk menyamainya atau bahkan melewatinya (baca: juara) cukup terbuka mengingat di Piala Dunia 2018 ini Andreas Granqvist dkk. sudah memijak babak perempatfinal.

Inggris jadi lawan Swedia dalam laga yang akan dimainkan Sabtu (7/6/2018). Bukan mustahil Swedia bisa merebut tiket semifinal. Terlebih, di Rusia keunggulan di atas kertas bukan segalanya. Tengok saja nasib Spanyol, Portugal, Argentina, atau Jerman.

Swedia bahkan bisa “juara” seperti ketika tahun 1942. Tapi, adakah Piala Dunia 1942? Perang Dunia II masih panas-panasnya tahun itu.

Advertising
Advertising

FIFA memang sudah mengagendakan Piala Dunia 1942 dan 1946. Untuk Piala Dunia 1942, Brasil dan Jerman bahkan sudah mengajukan diri sebagai tuan rumah.

Namun, invasi Jerman ke Polandia pada 1 September 1939, yang menandai dimulainya Perang Dunia II, membuat agenda itu buyar. FIFA terpaksa tiarap dan batal menggelar Piala Dunia.

Meski begitu, Jerman tak menyetop seluruh aktivitas sepakbolanya. Negeri yang dipimpin Adolf Hitler itu justru menyempatkan diri bikin pertandingan yang diklaim sebagai final Piala Dunia. Paul Brown dalam Unofficial Football World Champions menyebutkan, otoritas propaganda Jerman pernah mengatur sebuah laga yang diklaim sebagai final Piala Dunia pada 20 September 1942 di Olympiastadion, Berlin.

Namun, laga “final” tanpa turnamen itu mungkin lebih tepat disebut pertandingan persahabatan. Jerman, lanjut Brown, mengatur laga-laga (persahabatan) itu dengan mengundang sejumlah tim dari negara-negara netral dan sekutu Jerman-Nazi.

Tim Jerman besutan Sepp Herberger sempat kalah 1-2 pada laga yang dimainkan di hari ulang tahun Hitler, 20 April 1942. Kekalahan itu membuat para pemainnya diancam bakal dikirim ke front Timur (Uni Soviet) nan brutal agar tak kalah di laga-laga berikutnya. Ancaman itu berhasil jadi suntikan semangat lantaran Jerman menang 5-3 lawan Hungaria, 3-0 lawan Bulgaria, dan 7-0 lawan Rumania.

Namun saat meladeni Swedia, mereka keok 2-3. Swedia juara, tapi tak diakui FIFA sebagai juara dunia.

“100 ribu orang meninggalkan stadion dengan depresi. Dan karena kemenangan sepakbola ini lebih dekat di hati rakyat ketimbang direbutnya sebuah kota di Eropa Timur, harusnya kekalahan seperti ini jadi hal terlarang demi suasana hati masyarakat,” kata Martin Luther, sekretaris Departemen Luar Negeri Jerman, sebagaimana dikutip Brown.

Usai “Piala Dunia”, tim Jerman dibubarkan. Sejumlah pemainnya dikirim ke front timur. Kapten tim, Fritz Walter, jadi satu dari sedikit awak tim Jerman yang selamat hingga perang usai. Walter pula yang kemudian jadi kapten kala Jerman memenangi Piala Dunia 1954.

Baca juga: 

Battle of Belfast dan Kegagalan Italia Lolos ke Piala Dunia
Gempa Gagal Halangi Chile Jadi Tuan Rumah Piala Dunia
Hakim Garis Azerbaijan Pujaan Publik Inggris

TAG

Piala-Dunia Sepakbola Jerman Swedia

ARTIKEL TERKAIT

Rossoblù Jawara dari Masa Lalu Lima Jersey Sepakbola Kontroversial Pangeran Bernhard, dari Partai Nazi hingga Panglima Belanda Philippe Troussier si Dukun Putih Kisah Putri Bangsawan India Jadi Mata-mata Inggris (Bagian II) Kisah Putri Bangsawan India Jadi Mata-mata Inggris (Bagian I) Momentum Bayer Leverkusen Akhir Pelarian Teroris Kiri Dua Kaki Andreas Brehme Nasib Tragis Sophie Scholl di Bawah Pisau Guillotine